Selasa, 20 Oktober 2015

Pulau Samosir yang Unik

Pulau Samosir
Pulau Samosir adalah pulau vulkanik di tengah Danau Toba di provinsi Sumatera Utara, dimana danau toba merupakan danau vulkanik terbesar di dunia. Ini yang menjadikan pulau ini unik dan menarik perhatian para turis, Pulau di dalam pulau ketinggian 1.000 meter di atas permukaan laut. Ada tempat unik lagi di dalam Pulau Samosir tempat itu bernama Tuktuk. Tuktuk adalah pusat konsentrasi turis di Pulau Samosir. Dimana Tuktuk dapat dihubungkan dengan Feri penyeberangan.
Pulau ini juga banyak memiliki sejarah mengenai budaya batak. Hampir seluruh belahan dunia mengetahui keindahan Pulau Samosir. Selain itu banyak wisatawan berdatangan karena tersebar di beberapa sejarah yang bisa dijumpai seperti makam Sidabutar di Tomok, Batu kursi di Ambarita dan lainnya.Daya tarik lokasi yang wisatawan ingin kunjungi diantaranya kecamatan Sianjur Mulamula terdapat Aek Sipitudai, Aek Tintin, Pusuk Buhit dan Batu Cawan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar